Semua orang juga sudah pada tahu, bahwa jerawat merupakan sebuah masalah kulit yang kerap membuat jengkel bagi para penderitanya. Berbagai upaya dan usaha telah dilakukan, namun hasilnya bisa dikatakan belum memuaskan. Bahkan, obat anti jerawat yang harganya mahal pun tidak mempan untuk menaklukan jerawat tersebut. Tanpa banyak panjang lebar lagi, inilah 4 masker alami yang dapat merontokkan jerawat secara total :
- Masker Buah Tomat
(Sumber Gambar: pancarkanpesonamu.com)
Tentu kita sudah tidak asing lagi dengan berwarna merah yang satu ini. Selain dapat mengatasi masalah jerawat, masker buah tomat juga dapat menghaluskan kulit, melembapkan kulit, mencerahkan kulit, hingga meremajakan kulit. Soal cara membuat maskernya, siapkan 1 buah tomat yang tidak terlalu matang, kemudian tumbuk atau blender hingga halus. Jika sudah demikian, silahkan aplikasikan pada bagian jerawatnya, tunggu sekitar 15 menitan, lalu bilas lagi wajahmu dengan air hangat sampai bersih.
- Menggunakan Masker Putih Telur & Madu
Berdasarkan dari hasil penelitian, kedua bahan alami ini memiliki kandungan yang bagus untuk merawat kecantikkan kulit wajah, termasuk dalam mengatasi masalah jerawat. Masukkan putih telur kedalam gelas, kemudian tambahkan dengan madu sebanyak 1 sendok makan. Aduk-aduk hingga merata, lalu aplikasikan pada bagian jerawatnya. Diamkan hingga maskernya mengering, kemudian bilas lagi wajahmu dengan air hangat sampai bersih.
- Menggunakan Masker Bengkoang
Cara menghilangkan jerawat berikutnya yang harus kamu coba, yakni dengan menggunakan masker buah bengkoang. Kita langsung saja ke cara membuat maskernya, siapkan 1 butir buah bengkoang, kupas kulitnya, kemudian tumbuk hingga halus. Oleskan tepat pada bagian jerawatnya, dan diamkan kurang lebih sekitar 15 – 20 menitan. Jika sudah demikian, silahkan bilas lagi wajahmu dengan air hangat.
- Menggunakan Masker Buah Pepaya
Di samping rasanya yang manis dan menyegarkan, buah pepaya juga mengandung antioksidan yang dapat membunuh bakteri penyebab timbulnya jerawat. Siapkan beberapa potongan buah pepaya, buang kulit dan bijinya, lalu tumbuk dagingnya hingga halus. Oleskan pada bagian jerawat, diamkan sekitar 15 menit, kemudian bilas lagi wajahmu dengan air hangat sampai bersih.
Demikianlah ulasan mengenai cara menghilangkan jerawat dengan menggunakan masker alami.